Pernah gak merasa bingung dan galau mau ngapain? Bisa dibilang, belum paham benar dengan potensi diri sendiri, sampai gak ngerti, kira-kira bisa melakukan aktivitas produktif apa ya?
Atau selama ini udah kerja, tapi kok rasanya gak sesuai sama potensi yang kita miliki, ya?
Nah, saya sendiri pernah berada di fase galau luar biasa, ketika ingin menentukan aktivitas produktif apa, setelah gak aktif siaran lagi di tahun 2018. Pencarian cukup panjang, akhirnya terjawab ketika ikut Talents Mapping Assestment di bulan Juli 2024, sekaligus saya mengambil sertifikasi sebagai praktisi.
Jadi apa sebenarnya Talents Mapping?
Talents Mapping adalah sebuah tes atau assessment pengembangan diri yang berfokus pada pemetaan bakat seseorang. Tiap orang punya komposisi bakat berbeda, dan inilah yang membuatnya unik. Sebelumnya, Talents Mapping terinpirasi dari konsep StrengthFinder yang dikembangkan oleh Donald O CLiffton (Gallup). Lalu, dikemas oleh Abah Rama Royani, supaya lebih mudah diterima oleh masyarakat Indonesia.
Ada 34 bakat dalam Talents Mapping. Dengan fokus pada kekuatan, maka kita lebih mampu beraktivitas produktif dengan lebih optimal. Bakat dalam Talents Mapping, adalah serangkaian pola pikiran-perasaan-perilaku yang berlangsung spontan, berulang dan terjadi secara alamiah.
Talents Mapping, Untuk Siapa Saja & Tujuan Apa?
Perkembangan Talents Mapping di Indonesia, memang begitu menarik. Pada awalnya, Talents Mapping hanya dipakai untuk dunia kerja dan bisnis. Hanya saja, makin kesini, ternyata bisa membantu banyak kalangan dan lini kehidupan:
1. Anak-anak & Remaja
✅ Untuk apa?
- Membantu mengenali minat dan bakat sejak dini.
- Memudahkan orang tua dan guru dalam mendukung perkembangan anak sesuai potensinya.
- Menjadi panduan dalam memilih jurusan kuliah atau bidang yang sesuai untuk masa depan.
2. Orang Tua & Keluarga
✅ Untuk apa?
- Membantu pola asuh yang lebih sesuai dengan karakter anak.
- Memahami cara komunikasi dan pendekatan yang efektif dalam keluarga.
- Menghindari konflik akibat ekspektasi yang tidak sesuai dengan bakat alami anak.
3. Guru & Pendidik
✅ Untuk apa?
- Membantu menemukan gaya belajar yang sesuai untuk setiap siswa.
- Mengembangkan metode pengajaran berbasis kekuatan (strength-based learning).
- Mempermudah pemetaan potensi siswa dalam kegiatan akademik dan non-akademik.
4. Profesional & Karyawan
✅ Untuk apa?
- Menemukan pekerjaan yang sesuai dengan bakat dan passion.
- Meningkatkan kinerja dan kepuasan kerja.
- Mengoptimalkan peran dalam tim kerja agar lebih efektif.
5. Pengusaha & Pemimpin
✅ Untuk apa?
- Membantu pemimpin mengenali kekuatan timnya dan menempatkan orang sesuai bakatnya.
- Mempermudah delegasi tugas berdasarkan potensi individu.
- Mengembangkan strategi bisnis berbasis kekuatan individu.
6. Produktivitas Ibu Rumah Tangga
✅ Untuk apa?
- Membantu para ibu rumah tangga merasa lebih berharga dan berdaya
- Memahami bakat IRT supaya punya aktivitas produktif selaras bakat
Secara singkat, Talents Mapping memang bisa dipakai untuk siapapun yang ingin meningkatkan produktivitasnya.
Pengalaman saya sendiri, setelah mengikuti assestment, jadi bisa memahami potensi apa yang bisa saya kembangkan. Salah satunya adalah membantu siapapun yang memang membutuhkan lebih kenal diri dan potensi dirinya, sehingga bisa meningkatkan value hidup dengan aktivitas produktif selaras bakat.
Jika ada pertanyaan seputar Talents Mapping atau seputar assestment, boleh silahkan DM melalui IG @innaistantina, atau kirim pesan melalui nomor ini: Link Whatsapp